free statistics

Telkomsel Siapkan 5000 iPhone 3GS

Rate this post

iPhone 3GS resmi tersedia di pasar Indonesia mulai 18 Februari 2010. Pada tahap awal, Telkomsel sebagai mitra eksklusif telah menyiapkan 5000 unit.

“Kami sediakan 5000 unit dulu untuk bulan ini, kalau kurang gampang ditambah,” ujar Gideon Edie Purnomo, VP Channel Management Telkomsel saat jumpa pers peluncuran iPhone 3GS di Plaza Senayan, Jakarta, Jumat (19/2/2010).

Smartphone terbaru buatan Apple tersebut tersedia di 31 gerai Grapari di 24 kota dan gerai Halo Telkomsel serta mitra penjualannya seperti Sarindo, Oke Shop, dan Telesindo Shop.

Selama tiga hari ke depan, 19-21 Februari 2010, iPhone 3GS juga dijual di arena pameran di Atrium Plaza Senayan. Khusus periode promosi ini, iPhone 3GS bisa dibeli secara cicilan dengan kartu kredit BCA, Bank Mandiri, dan Citibank.

iPhone 3GS tersedia dalam dua model, masing-masing dengan kapasitas 16 GB dan 32 GB dengan harga tunai mulai sekitar Rp 7 juta. Telkomsel juga menawarkan paket mulai harga Rp 1,7 juta dengan kontrak langganan setahun.

Dibandingkan versi sebelumnya, iPhone 3G memiliki kelebihan terutama di sisi hardware, Prosesornya lebih cepat, resolusi kamera lebih tinggi, dan fitur baru seperti rekaman video.

Sumber : Kompas.com

Comments